Belakangan ini siku kertas menjadi primadona. Mengapa demikian? Kebutuhan siku kertas terus meningkat. Akibat dari berakhirnya pandemi covid, industri kini  kembali bangkit  dan  berkembang. Pengiriman produk ke berbagai wilayah terus meningkat. Hal ini membutuhkan keamanan yang tinggi.

Kemasan pelindung siku ini juga biasa disebut dengan paper angle, siku karton, siku kardus, paper edge protector dan masih banyak lainnya. Begitu pentingnya pelindung siku ini maka banyak perusahaan lokal, nasional serta multinasional yang membutuhkan barang ini.

Siku kertas ini biasa dimanfaatkan untuk kebutuhan memindah barang.  Tentu saja siku kertas sangat berguna bagi pelaku-pelaku usaha. Dengan begitu, barang dapat dikirim dengan aman melalui pengiriman darat, kargo laut dan kargo udara. Produk ini dapat mengurangi resiko yang mungkin terjadi saat pengiriman barang. Sehingga kualitas produk tetap aman sampai tujuan.

Manfaat Siku Kertas

  1. Menjamin produk anda dikemas dengan aman dan menghindari kerusakan di bagian sisi saat terkena benturan.
  2. Dapat mencegah kerusakan strapping ketika melakukan pengiriman secara ekspor atau pengiriman yang mmembutuhkan transit.
  3. Manfaat siku kertas lainnya untuk melindungi dari beban berat agar tidak terjadi runtuhan barang.
  4. Kemasan yang aman tentu akan menjaga citra perusahaan anda di mata pelanggan. Karena produk yang diterima aman sampai tujuan.
  5. Memudahkan proses pengemasan yang akan dikirim sehingga pekerjaan menjadi cepat dan efisien.
  6. Penggunaan siku kertas yang sangat mudah.

 

Penggunaan Siku Kertas

Siku kertas ini sangat mudah sekali menggunakannya. Berikut pengaplikasian siku kertas, antara lain

  1. Mudah menggunakannya pada sisi, sudut dan tepi barang. Penggunaan pada bagian sisi sebagai pelindung sisi saat terkemas untuk mencegah kerusakan saat terpacking.
  2. Untuk menggabungkan  barang yang terkemas dengan plastik wrapping untuk mengikat dengan ketat setiap kemasan.
  3. Sebagai media menempelkan seperti strapping band, plastik wrapping, kardus dan lain-lain.

Penerapan siku kertas yang mudah sangat cocok bagi perusahaan ekspedisi, perusahaan makanan minuman, perusahaan tekstil,  warehousing, distributor, dan perusahaan ekspor impor. Pilihlah ukuran siku kertas sesuai dengan kondisi, beban, dan tujuan dari pengiriman.

 

Siku kertas

PT. Kemasindo Niaga Sentosa meyediakan berbagai produk siku kertas yang tepat untuk penggunaan sesuai dengan industri anda. Menyediakan berbagai ukuran paper angle dengan kualitas yang bermutu sebagai pelindung terbaik yang siap bersaing secara global. Takperlu diragukan lagi siku kertas dari KNS ini,karena sudah terbukti kualitasnya dibanding merek yang lain.

Semoga bermanfaat.