Belakangan ini banyak sekali orang tua yang merasa kesulitan dalam mendampingi anak mereka saat belajar di rumah. Hal tersebut kebanyakan karena berbagai kondisi dari orang tua itu sendiri. Banyak yang merasa terlalu cape karena habis bekerja, orang tua bekerja di shift malam, ataupun karena orang tua anak tersebut bekerja hingga larut malam. Hal tersebut memang tidak bisa orang tua hindari. Namun orang tua harus tetap memberikan perhatian kepada anak mereka dalam belajarnya. Ketika anak tidak mendapatkan dampingan dari orang tua saat belajar, mereka akan cenderung memilih untuk mengakhiri belajarnya jika menemukan kesulitan saat belajar.

Sehingga penting sekali untuk mendampingi anak anda saat sedang belajar. Apabila anda tidak bisa mendampingi anak karena pekerjaan yang malam, anda bisa mencoba untuk mendampingi anak anda belajar saat waktu anda sedang senggang. Sehingga anak tidak akan kekurangan perhatian dari orang tuanya terutama dalam belajar. Jika orang tua bisa mendampingi anak dalam belajrnya, anak akan bisa memperoleh prestasi yang lebih baik di sekolah.

Tips Mendampingi Anak Belajar

Mendampingi anak saat sedang belajar di rumah terkadang menjadi suatu tantangan tersendiri bagi para orang tua. Banyak orang tua yang masih merasa bingung mengenai bagaimana cara yang tepat untuk medampingi anak mereka belajar. Sehingga mereka akan senang jika orang tuanya mendampinginya. Berikut ini adalah tips untuk mendampingi anak belajar.

Sediakan Tempat Belajar yang Nyaman

Saat menemani anak belajar, sediakanlah tempat belajar yang nyaman untuk anak. Karena tempat belajar itu bisa mempengaruhi suasana dan konsentrasi belajar anak. Sediakan tempat yang nyaman jauh dari hal-hal yang dapat mengganggu konsentrasi anak saat belajar. Anda bisa menyediakan ruang belajar khusus dengan pencahayaan yang baik dan suhu ruangan yang sesuai untuk membantu anak fokus belajar. Jika anak Anda bosan belajar di dalam ruangan, Anda bisa membawanya ke perpustakaan atau ke taman yang tidak terlalu ramai.

Sesuaikan Gaya Belajar Anak

Menyesuaikan gaya belajar anak saat belajar juga merupakan hal yang penting. Gaya belajar yang tepat dengan anak anda akan membuat apapun yang anak anda peljari bisa ia pahami dan masuk ke otaknya. Gaya belajar terbagi menjadi 3, yaitu gaya belajar visual, gaya belajar auditori, dan gaya belajar kinestetik. Jika anak anda memiliki gaya belajar auditori, anda bisa membantu anak anda belajar dengan memperdengarkan berbagai cerita yang berhubungan dengan pengetahuan atau anda sendiri yang bercerita untuk anak anda.

Buatkan Jadwal Anak

Jangan lupa untuk membuat jadwal belajar untuk anak anda. Sesuaikan jadwal tersebut dengan kemampuan anak dalam belajar. Misalkan anak anda hanya bisa belajar selama 2 jam saja. Jangan paksa anak anda untuk menyelsaikan tugas mereka dengan waktu yang cepat karena anak akan muda merasa lelah dan bosan. Jika anak anda sudah terlihat lelah ataupun bosan, anda bisa memberikan jeda belajar untuk anak anda. Sehingga mereka bisa beristirahat sebentar dan akan kembali belajar dengan lebih bersemangat.

Maksimalkan Waktu Bersama Anak

Saat mendampingi anak belajar. Berusahalah berkomunikasi dengan anak anda tentang apa saja hal-hal dalam belajar yang anak anda tidak sukai. Sehingga anda akan bisa menemukan solusi mengenahi hal tersebut dan proses belajar anak anda akan menjadi lebih baik lagi. Gunakan waktu dalam mengampingi anak anda belajar dengan lebih maksimal. Saat sedang mendampingi anak belajar, jangan lakukan hal-hal lain dan terlalu fokus pada hal lain tersebut. Perhatikanlah anak anda saat belajr dan bantulah saat ia mengalami kesulitan.

 

Dampingi Anak Belajar Dengan Pijar Belajar

Agar proses belajar anak bisa menjadi lebih efektif lagi saat di rumah, anda bisa memanfaatkan keberadaan aplikasi pijar belajar. Aplikasi pijar belajar dapat membantu anak anda dalam memahami pelajaran yang sekolah berikan.

Apa Itu Pijar Belajar

Pijar Belajar merupakan sebuah platform pendidikan yang berbasis aplikasi mobile. Aplikasi ini dapat membantu siswa agar lebih mudah menjalankan proses belajar tanpa terhalang oleh ruang dan waktu.

Keunggulan Pijar Belajar

Memiiki Materi lengkap SD-SMP-SMA

Aplikasi pijar belajar memiliki materi pembelajara yang sangat lengkap. Para siswa bisa mengakses berbagai materi pelajaran mulai dari SD, SMP, hingga SMA. Biaya untuk mengakses materi tersebut juga mulai dari 10 ribu rupiah saja.

Akses mudah dari laptop dan smartphone

Anda bisa mengakses aplikasi pjar belajar kapan saja dan di mana saja dengan menggunakan smartphone maupun laptop dengan mudah.

 

pijar belajar

Nah, itulah beberapa tips mendampingi anak saat belajar. Dampingilah anak anda saat belajar agar mereka bisa belajar dengan lebih giat dan rajin. Sehingga di sekolah prestasi mereka dapat menjadi lebih baik lagi. Anda bisa mendampingi anak anda saat belajar di rumah belajar dengan memanfaatkan adanya aplikasi pijar belajar. Aplikasi pijar belajar memiliki berbagai kelebihan untuk anak anda dalam belajar. Untuk mendapatkan aplikasi pijar belajar anda bisa mengunduh aplikasi pijar belajar melalui playstore ataupun appstore. Tunggu apa lagi, segera download pijar belajar untuk prestasi anak anda!